Belajar Deepin OS Untuk Pemula Cara Install Android Studio Di Deepin OS |
Sejak awal rilis, sistem operasi Android telah sukses menjadi salah satu sistem operasi yang paling banyak digunakan di dunia, termasuk di Indonesia. Dengan fenomena tersebut, wajar saja banyak pihak yang mencari programmer Android, baik untuk membangun sebuah start-up atau untuk bekerja secara full time.
Bagi pengguna sistem operasi Windows dan MacOS mungkin sudah banyak tutorial yang membahas cara menginstall Android Studio di masing-masing sistem operasi tersebut. Namun bagi pengguna GNU/Linux, mungkin masih relatif jarang apalagi tutorial dengan Bahasa Indonesia.
Untuk itu, pada kesempatan kali ini saya akan membahas artikel Cara Install Android Studio Deepin OS.
Selamat membaca...
Cara Install Android Studio Di Deepin OS
Berbeda dengan Distro GNU/Linux lainnya seperti Ubuntu dan Turunannya, yang harus melalui beberapa tahapan mulai dari menginstall JAVA sampai menambahkan repository secara manual.Pada kasus ini, untuk menginstall Android Studio di Deepin OS sangatlah mudah, kita tinggal mengetik sebaris perintah sederhana, yaitu;
sudo apt update && sudo apt install android-studio -y
Dengan mengetik perintah tersebut, secara otomatis sistem akan mendownload dependensi paket lalu menginstallnya kedalam Deepin OS agar Android Studio bisa berjalan sempurna.Konfigurasi Android Studio Pada Deepin OS
Selanjutnya, kita tinggal membuka Android Studio melalui Menu Aplikasi.Belajar Deepin OS Untuk Pemula Cara Install Android Studio Di Deepin OS |
Jika sudah sampai tahapan ini, kita tinggal mengkonfigurasikan Android Studio sesuai kebutuhan.
Berikut penjelasan detailnya;
Belajar Deepin OS Untuk Pemula Cara Install Android Studio Di Deepin OS |
Karena kita akan mengisntall Android Studio dari awal, disini saya memilih Do not import settings kemudian klik Ok.
Belajar Deepin OS Untuk Pemula Cara Install Android Studio Di Deepin OS |
Klik Start a new Android Studio Project, kemudian akan muncul tampilan seperti berikut;
Belajar Deepin OS Untuk Pemula Cara Install Android Studio Di Deepin OS |
Kita isi informasi mengenai project kita, disini saya menambahkan support untuk C++ dan Kotlin dengen menceklisnya kemudian klik Next untuk melanjutkan
Belajar Deepin OS Untuk Pemula Cara Install Android Studio Di Deepin OS |
Pilih Android Devices, sebagai contoh saya menggunakan API 26: Android 8.0 (Oreo). Kemudian klik Next untuk melanjutkan;
Belajar Deepin OS Untuk Pemula Cara Install Android Studio Di Deepin OS |
Pilih salah satu frame yang disediakan, jika kita ingin membuat dari nol, pilih saja Empty Activity kemudian klik Next untuk melanjutkan.
Belajar Deepin OS Untuk Pemula Cara Install Android Studio Di Deepin OS |
Kemudian kita isi informasi diatas, lalu klik Next untuk melanjutkan.
Belajar Deepin OS Untuk Pemula Cara Install Android Studio Di Deepin OS |
Nah, karena saya belum punya SDK Android, jadi kita akan mendownloadnya, ukurannya cukup besar, jadi siapkan koneksi internet yang cukup.
Belajar Deepin OS Untuk Pemula Cara Install Android Studio Di Deepin OS |
Download SDK sudah selesai, kemudian klik Next untuk melanjutkan.
Belajar Deepin OS Untuk Pemula Cara Install Android Studio Di Deepin OS |
Klik Finish untuk membuka Android Studio, berikut tampilannya;
Belajar Deepin OS Untuk Pemula Cara Install Android Studio Di Deepin OS |
Biasanya kita akan suguhkan tampilan Tips Of The Day seperti berikut;
Belajar Deepin OS Untuk Pemula Cara Install Android Studio Di Deepin OS |
Sekarang Android Studio sudah bisa kita gunakan untuk menulis baris program (ngoding).
Video Tutorial Install Android Studio Di GNU/Linux
Untuk lebih jelasnya, silahkan ikuti video tutorial yang sudah saya buatkan dibawah;Semoga bermanfaat...
Belum ada tanggapan untuk "Belajar Deepin OS Untuk Pemula Cara Install Android Studio Di Deepin OS"
Posting Komentar
Semua komentar yang masuk saya moderasi, hal ini untuk menghindari spam dan informasi yang tidak berkaitan dengan topik pembahasan.
Silahkan berkomentar dengan bijak.